KEGIATAN SENAM KESEGARAN JASMANI DI PUSKESMAS BALAI AGUNG
Senam pagi merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap hari Jum’at pagi di halaman depan Puskesmas Balai Agung Kota Sekayu. Kegiatan ini dihadiri oleh staf-staf Puskesmas Balai Agung Kota Sekayu. Kegiatan berlangsung dari jam 07:00 -07.50 WIB yang pimpin oleh seorang instruktur senam.
Seragam senam Puskesmas Balai Agung
Kegiataan senam pagi tentunya memberikan manfaat positif. Selain memberikan kesegaran jasmani, juga dapat menambah suasana hangat dan akrab dalam rangka meningkatkan rasa kebersamaan dan silaturahmi antar sesama staf-staf Puskesmas Balai Agung Kota Sekayu.
Instruktur senam ibu Fatmawati
Kepala Puskesmas Balai Agung Kota Sekayu
dr.H.SUHERMAN,MARS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar